MANDALA Stop Penerbangan ?

Apa gerangan yang terjadi di tubuh Perusahaan Penerbangan Nasional Mandala Airlines ????

Jakarta - Maskapai penerbangan Mandala Airlines saat ini sedang melakukan pendekatan dengan beberapa investor guna menyelesaikan masalah keuangan dan lilitan utang yang menderanya.

Presiden Direktur Mandala Diono Nurjadin mengatakan, sudah ada beberapa investor yang berminat untuk membeli saham Mandala. Namun dia belum bisa menyampaikan nama-namanya karena masih dalam proses negosiasi.

"Kalau sudah dipastikan, kami akan umumkan," jelas Diono dalam jumpa pers di rumah makan di kawasan Senayan, Jakarta Selatan, Rabu (12/1/2011).


Jika nanti ada investor baru masuk, maka pemegang saham lama bakal terdilusi kepemilikan sahamnya. Saat ini hal tersebut sedang dinegosiasikan antara pemegang saham dengan calon investor.

Dikatakan Diono, ada beberapa syarat yang harus dipenuhi oleh para calon investor tersebut. Antara lain menambah jumlah pesawat yang dioperasikan oleh Mandala menjadi 10 unit dari jumlah saat ini 5 pesawat.

"Dengan cara itu, maka investor bisa mempertahankan operasi Mandala ke depan. Maka syarat itu harus kita penuhi," kata Diono.

Seperti diketahui, mulai Kamis, 13 Januari 2011, Mandala menghentikan operasinya karena untuk mengefisiensikan biaya sehingga tetap bisa beroperasi terus.

"Pihak investor sudah ada beberapa yang minat untuk msauk ke Mandala Airlines, ini langkah baik jaga kepentingan semua pihak. Penghentian operasi diharapkan bisa dilalui dalam waktu tidak lama," tukasnya.

Diakui Diono saat ini perusahaan sedang terjerat masalah utang, namun dia tidak membeberkan berapa jumlah utangnya saat ini. Utang paling besar terjadi karena tingginya biaya penyewaan pesawat sehingga perseroan harus mengurangi jumlah pesawat dari 10 menjadi 5 pesawat.

Seperti diketahui, Mandala akan menghentikan sementara  penerbangannya mulai Kamis, 13 Januari 2011. Kabar tutupnya Mandala Airlines ini memang cukup mengejutkan mengingat sebelumnya telah mengumumkan berbagai rencana yang cukup mengesankan.

Pada pertengahan 2010 lalu Mandala Airlines merambah rute penerbangan internasional dengan membuka rute Jakarta-Singapura dan Balikpapan-Singapura pulang pergi. Untuk melayani peningkatan penumpang, Mandala segera memperkuat armadanya dengan 25 pesawat baru dari Airbus.

Mandala telah mengakui pihaknya mengajukan permohonan penundaan kewajiban pembayaran utang (PKPU) ke Pengadilan Niaga Jakarta Pusat karena sedang mengalami masalah keuangan.


Artikel Terkait Lainnya :



1 komentar:

cKAja mengatakan...Pada 20 Mei 2019 pukul 14.04
Reply

mandala airlines sekarang udah benar-benar gak beroperasi lagi ya, padahal belum sempat nyobain pesawat ini

:: Terima kasih Anda Telah Memberikan Komentar Atas Blog Ini ::

Posting Komentar

" Terima Kasih Banyak "

Tutorial blog ,Trik &Tips, Freeware © 2010. Design by :Bloggers Sponsored by: Makna-iLmu